Ketahui! Ini Cara Mudah Meredakan Sakit Pinggang Bagian Belakang

Portrait of young girl in casual outfit feeling pain in her waist. High quality photo

HALOJABAR.COM – Sakit pinggang bagian belakang bisa terjadi karena beberapa hal. Mulai dari pergantian posisi yang mendadak sampai mengangkat barang terlalu berat.

Kurang olahraga juga bisa menyebabkan sensasi sakit pada bagian belakang pinggang, termasuk juga posisi tidur dan posisi duduk saat bekerja yang salah. Bagaimana cara meredakan sakit pinggang bagian belakang? Selengkapnya bisa dibaca di sini!

Tips Meredakan Sakit Pinggang Bagian Belakang

Meredakan sakit pinggang bagian belakang bisa dimulai dari mengatasi penyebab kenapa area tersebut sakit. Kalau misalnya kamu salah tidur, ya mulai sekarang perbaiki posisi tidurmu. Olahraga juga bisa menjadi salah satu solusi penanganan sakit pinggang bagian belakang.

1. Jangan Terlalu Lama Berbaring di Tempat Tidur

Orang dengan nyeri pinggang akan merasakan sakit lebih intens jika menghabiskan waktu di tempat tidur dalam jangka waktu lama. Tetap aktif dan berhati-hati saat melakukan gerakan dapat membantu proses penyembuhan sakit pinggang bagian belakang.

2. Aktif Berolahraga

Aktivitas merupakan obat terbaik untuk sakit punggung. Latihan sederhana seperti berjalan bisa sangat membantu. Ini membuat orang keluar dari postur duduk dan menempatkan tubuh pada posisi netral dan tegak. Namun, ingatlah untuk bergerak secukupnya. Jauhi aktivitas berat seperti berkebun dan hindari gerakan apa pun yang menyebabkan rasa sakit.

3. Pertahankan Postur yang Baik

Rasa sakitnya mungkin dimulai setelah latihan yang lama di gym, tetapi ketegangan yang menyebabkannya mungkin telah berproses selama bertahun-tahun. Kebanyakan orang memiliki postur tubuh yang buruk saat melakukan aktivitas sehari-hari, sehingga punggung mereka tertekan. Ini bisa dimulai dari hal-hal kecil, seperti saat menyikat gigi di wastafel, ataupun duduk di meja kerja.

4. Melatih Inti Tubuh

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News