Mau Sekolah di Luar Negeri? Catat, Ini Beberapa Lembaga Penyedia Beasiswa

Pendidikan ke luar negeri (pixabay)

HALOJABAR.COM– Melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di luar negeri, merupakan harapan banyak orang. Ini diketahui karena biaya masuk perguruan tinggi terbilang cukup mahal.

Adapun bersekolah di luar negeri banyak di dambakan orang, karena dinilai akan lebih menjanjikan untuk masa depan. Selain itu juga dapat memberikan pengalaman hidup karena mendapat kesempatan hidup di luar negeri.

Lalu, menjadi mahasiswa internasional juga membuat jaringan sosial seseorang menjadi lebih luas, karena dapat menjalin pertemanan dengan orang dari berbagai negara.

Namun untu bisa kuliah di luar negeri tentu memerlukan biaya yang sangat besar. Sehingga tak jarang banyak yang memburu beasiswa kuliah di luar negeri.

Dilansir dari akurat.co, terdapat beasiswa yang menawarkan pembiayaan penuh, yang menjamin berbagai kebutuhan, seperti tiket pesawat perjalanan ke negara tujuan, akomodasi, asuransi hingga biaya hidup selama belajar di negara tersebut.

Berikut Beberapa Lembaga Penyedia Beasiswa Luar Negeri

1. Beasiswa Asian Development Bank Jepang (ADB – JSP)

Program beasiswa ini ditawarkan oleh Asian Development Bank, serta Program Beasiswa Jepang.

Beasiswa ini untuk pelajar dari negara anggota ADB termasuk Indonesia. Beasiswa ini diketahui akan memberi pesertanya biaya sebesar USD 1,275 atau hampir Rp 17,5 juta per bulan.

Lalu, ditambah biaya kuliah yang ditanggung, seperti akomodasi, hingga tiket pesawat pulang pergi dari Indonesia ke Jepang.

2. Beasiswa di Universitas Sains dan Teknologi (UST)

Beasiswa ini ditawarkan oleh kampus sains dan teknologi terbaik di Korea Selatan, UST. Mereka menawarkan program ini kepada mahasiswa internasional yang ingin melanjutkan studi di tingkat master dan doktoral.

Uang saku yang akan diterima penerima beasiswa setiap bulannya adalah:- 1,2 juta won atau hampir Rp. 15 juta untuk S2- 1,6 juta won atau sekitar Rp. 20 juta untuk S3

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News