Wisata  

Merasakan Keindahan Hutan MyCelia di Belantara Pohon Pinus di Kawasan Cikole Lembang

Terminal Wisata Grafika Cikole
Wahana baru Hutan Mycelia yang berada di kawasan objek wisata Terminal Wisata Grafika Cikole (TWGC) Lembang, KBB, sangat full colour dengan aneka warna dan video mapping yang ditampilkan pada saat di-launching, Minggu (1/10/2023) malam. (Foto/Halojabar.Com)

HALOJABAR.COM – Kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) dikenal sebagai surganya wisata. Beragam objek wisata baru terus bermunculan dan inovasi juga terus dilakukan oleh para pengelola wisata agar bisa menarik kunjungan wisatawan dengan konsep wisata yang lebih kekinian.

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh pengelola obyek wisata Terminal Wisata Grafika Cikole (TWGC) yang kini menghadirkan wahana baru edukasi dan orkestra lampu Hutan Mycelia. Selain video mapping, di wahana Hutan Mycelia, terdapat lampu-lampu berntuk jamur dengan berbagai ukuran yang terangkai satu sama lain di tengah hutan pinus.

BACA JUGA10 Rekomendasi Destinasi Wisata Alam di Majalengka Paling Populer

Wahana ini lebih terlihat amazing jika dinikmati pada malam hari. Cahaya warna warni dengan suasana hutan alami yang dipadupadankan kecanggihan teknologi membawa setiap pengunjung seakan berada di dunia lain. Hutan MyCelia akan memanjakan anak-anak untuk menjajal pengalaman baru di sebuah peradaban bangsa MyCelia.

“Konsep ini kami kembangkan sebagai wahana edukasi di alam terbuka khususnya di malam hari, tujuannya untuk mengembangkan wisata yang sudah crowded di siang hari,” tutur Owner Grafika Cikole, Eko Supriyanto kepada wartawan saat launching wahana Hutan Mycelia, Minggu malam (1/10/2023).

Diakuinya sengaja membuat inovasi wahana untuk menyemarakan wisata malam yang edukatif. Mengingat wisata pada siang hari di Lembang sudah cukup marak, sehingga perlu ada alternatif pilihan lain yang bisa dinikmati wisatawan pada malam hari bersama keluarga.

BACA JUGA10 barang esensial yang wajib dibawa saat berwisata ke pantai

Tidak hanya bisa dinikmati sebagai bagian dari atraksi wisata, namun video mapping juga menjadi bahan edukasi seperti seminar, sehingga bisa menjadi bekal ilmu. Sebab didalamnya dibedah bagaimana cara pembuatan video mamping dan konstruksi teknologi wahana tersebut.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News