Pemda Majalengka Luncurkan 2 Inovasi, Salah Satunya Berantas Praktik Percaloan Tenaga Kerja

inovasi pemda majalengka
Pj Bupati Majalengka, Dedi Supandi.

BACA JUGA: Dedi Supandi Resmi Dilantik Jadi Pj Bupati Majalengka

Di tahap awal, pihaknya dan LPK Darma Wangsa akan menggelar program pelatihan penunjang produksi (helper) di lingkungan manufaktur Majalengka. Dengan dukungan talenta lokal, perusahaan dapat meningkatkan nilai tambah perusahaan sekaligus meningkatkan daya saing talenta asal Majalengka.

Selain itu, langkah strategis ini juga merupakan wujud komitmen perusahaan dalam mendukung program pemerintah atas implementasi Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI Nomor PER 22/MEN/IX/2009 tentang Penyelenggaraan Pemagangan Dalam Negeri.

“Pelatihan PT KSNI melalui LPK Darma Wangsa akan dilaksanakan mulai bulan Maret 2024. Untuk menjadi peserta pelatihan, seorang kandidat wajib memenuhi persyaratan yang telah ditentukan oleh PT KSNI. Jika memenuhi persyaratan, maka kandidat dapat mendaftarkan diri melalui Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Majalengka,” terangnya.

Pada kesempatan tersebut, PJ Bupati Majalengka Dedi Supandi pun meluncurkan Majalengka Berbicara (Mabar) yang diinisiasi Diskominfo Kabupaten Majalengka. Kegiatan Mabar tersebut bakal digelar rutin setiap bulannya dengan tema yang berbeda-beda.

Inovasi tersebut dihadirkan sebagai literasi digital yang membahas isu-isu strategis, program dan inovasi maupun sosialisasi Pemkab Majalengka.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News