Tidak Banyak yang Tahu, Ini Manfaat Buah Nanas untuk Kesehatan

Manfaat buah nanas untuk kesehatan (Pixabay)

HALOJABAR.COM- Sebagian besar orang, tentunya sudah tidak asing lagi dengan buah yang satu ini. Buah ini bernama nanas. Buah nanas ini kerap kali dikaitkan dengan keguguran pada ibu hamil.

Dibalik itu, banyak yang belum tahu jika buah nanas ini memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh kita. Pasalnya, dalam buah nanas ini mengandung berbagai nutrisi.

Diantaranya adalah protein, serat, karbohidrat, gula, vitamin A, vitamin C, folat, kalium, magnesium, vitamin B, kolin, selenium, zink, serta antioksidan dan bromelain.

Kalau begitu, apa saja manfaat buah nanas untuk kesehatan tubuh? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Manfaat Buah Nanas untuk Kesehatan

Berikut ini beberapa manfaat buah nanas untuk kesehatan tubuh kita.

1. Menjaga Kesehatan Kulit dan Tulang

Manfaat pertama dari buah nanas adalah dapat membantu menjaga kesehatan tulang dan kulit. Hal tersebut didapatkan dari beberapa kandungan dalam buah nanas. Seperti vitamin B, vitamin C, mangan, dan antioksidan.

Dengan manfaat buah nanas ini, dapat membantu melindungi Anda dari dampak buruk paparan sinar UV. Selain itu, buah nanas ini juga bermanfaat untuk meningkatkan kepadatan tulang serta mengurangi resiko osteoporosis.

2. Mengurangi Peradangan

Manfaat selanjutnya dari buah nanas untuk kesehatan adalah dapat membantu mengurangi terjadinya peradangan dalam tubuh. Berkat kandungan bromelain dalam buah nanas, bermanfaat untuk mengurangi peradangan.

Diantaranya adalah sinusitis, radang tenggorokan, atau bahkan radang sendi. Selain itu, buah nanas juga bermanfaat untuk mengencerkan dahak ketika Anda mengalami batuk.

3. Baik untuk Imunitas Tubuh

Buah nanas juga mengandung kadar vitamin C yang tinggi. Seperti kita tahu, vitamin C ini bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Sehingga dengan mengonsumsi buah nanas, dapat menghindarkan Anda dari serangan penyakit atau virus.

4. Dapat Mengatasi Masalah Pencernaan

Ketika sedang mengalami masalah pencernaan, bisa Anda atasi dengan buah nanas. Banyak yang belum tahu, jika buah nanas ini bermanfaat untuk mengatasi masalah pencernaan.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News