6 Teknik Dasar Bola Voli Berikut Penjelasannya

Pengertian, Sejarah Singkat Permainan Bola Voli Serta Teknik Dasar dan Peraturan
Ilustrasi: Pengertian, Sejarah Singkat Permainan Bola Voli Serta Teknik Dasar dan Peraturan. Foto: Ist/ Modul PJOK Kelas X Kemendikbudristek

HALOJABAR.COM- Jika ingin mencoba atau mendalami olah raga bola voli, berikut ini teknik -teknik dasar dalam permainan bola voli.

Bola voli termasuk salah satu permainan yang banyak digemari masyarakat Indonesia.

Pertandingan bola voli terdiri dari 5 set, dengan 4 set pertama menggunakan sistem 25 rally point, dan permainan terakhir sistem 15 poin.

Dalam permainan bola voli, setiap tim hanya boleh menyentuh bola 3 kali. Tim yang bisa mematikan permainan lawan atau memenangkan rally akan memeroleh 1 poin, dan berhak melakukan servis.

Pemain harus bertukar posisi dengan memutar searah jarum jam setelah rally selesai.

Permainan bola voli memiliki teknik-teknik dasar. Untuk bermain bola voli dengan baik perlu menguasai teknik-teknik dasarnya yang beragam.

Apabila ingin mencoba olah raga bola voli atau mendalaminya, berikut ini sejumlah teknik dasar dalam permainan bola voli.

Permainan bola voli dimainkan 2 tim yang terdiri dari 6 orang pemain ditiap timnya dengan posisinya antara lain tosser/setter atau pengumpan, smashter/spiker atau pemain yang bertugas memukul bola agar jatuh di daerah pertahanan lawan atau mematikan permainan lawan.

Baca Juga: 6 Komponen Penting dalam Permainan Sepak Bola, Pemain hingga Lapangan

Selain itu posisi libero yakni seorang pemain bertahan yang bisa bebas keluar dan masuk tetapi tidak boleh melakukan smash, dan defender (pemain bertahan).

Teknik dasar dalam permainan voli termasuk di dalamnya passing, smash dan servis.

Passing, smash dan servis ini merupakan teknik dasar yang menjadi kunci permainan bola voli, yang bisa dikembangkan menjadi teknik yang sempurna agar dapat menampilkan permainan yang baik.

Passing misalnya, dapat dikembangkan menjadi beberapa teknik dan menjadi kombinasi gerak keterampilan.

Berikut ini teknik-teknik dasar dalam permainan bola voli selengkapnya:

6 Teknik Dasar Bola Voli:

1. Passing bawah

Teknik passing bawah merupakan teknik dasar dalam bola voli. Passing bawah dalam permainan bola voli adalah teknik untuk memberikan umpan kepada rekan setim, menerima servis atau menahan serangan lawan.

Untuk rangkaian gerak passing bawah lebih lengkapnya sebagai berikut:

– Berdiri dan kedua kaki dibuka selebar bahu. Sementara kedua lutut direndahkan hingga berat badan tertumpu pada kedua ujung kaki bagian depan.

– Kedua lengan dirapatkan dan luruskan pada bagian depan badan hingga kedua ibu jari sejajar

– Dorongkan kedua lengan ke arah datangnya bola bersamaan dengan kedua lutut dan
pinggul naik serta tumit terangkat.

– Titik sentuh bola usahakan agar sedikit di atas pergelangan tangan.

– Dalam teknik passing bawah permainan bola voli ini, posisi lutut diluruskan agar badan dalam posisi stabil serta kedua tetap lengan lurus.

2. Passing atas

Passing atas merupakan teknik dasar permainan bola voli untuk memberikan umpan serangan/smash, dengan rangkaian gerakan dasar teknik ini sebagai berikut:

– Berdiri dengan kedua kaki dengan dibuka selebar bahu, kedua lutut direndahkan hingga berat badan bertumpu pada ujung kaki bagian depan.

– Posisi lengan berada di depan badan dengan kedua telapak tangan dan jari-jari renggang, hingga membentuk seperti mangkuk di depan atas kepala.

– Dorongkan kedua lengan menyongsong arah datangnya bola bersamaan kedua lutut dan pinggul naik dengan tumit sedikit terangkat.

– Titik sentuh bola tepat mengenai jari-jari tangan.

– Dalam teknik passing atas permainan bola voli, saat mulai mendorong bola, pinggul, lutut naik dan kedua lengan lurus.

3. Servis atas

Servis merupakan teknik pukulan bola ke area lapangan lawan yang dilakukan pada awal pertandingan bola voli, dan juga serangan untuk menghentikan serta membuka pertahanan lawan.

Rangkaian gerak servis atas bola voli sebagai berikut:

– Berdiri dengan salah satu kaki berada di depan (melangkah).

– Badan agak melenting ke belakang dan berat badan pada kaki belakang.

– Ayunkan tangan kanan bersamaan dengan gerakan badan ke depan.

– Saat melakukan pukulan pergelangan melecutkan saat melakukan pukulan.

– Pada akhir gerakan teknik dasar permainan bola voli ini, berat badan dibawa ke depan dengan melangkahkan kaki ke depan.

4. Servis bawah

Servis bawah juga merupakan teknik dasar dalam permainan bola voli berupa serangan untuk membuka pertahanan lawan. Rangkaian gerak servis bawah dalam bola voli sebagai berikut:

– Salah satu kaki berada di depan dengan lutut sedikut bengkok.

– Tangan mengepal dan kemudian diayunkan dari arah belakang

– Bola dilambungkan atau dilepas, kemudian tangan pemukul diayunkan hingga memukul tepat pada bagian bawah bola, dan

– Bola dipukul hingga melewati net ke daerah lawan.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News