Bey Machmudin Sebut Pemindahan Penerbangan dari Husein Sastranegara ke BIJB Kertajati pada 29 Oktober 2023

Jemaah haji diberangkatkan dari Bandara Kertajati BIJB, Majalengka menuju Madinah Pada Minggu malam, 28 Mei 2023. (Foto: Ekitriana/HALOJABAR.COM)

HALOJABAR.COM– Setelah dilantik sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat beberapa waktu lalu, Bey Triadi Machmudin baru memimpin Rapat Pimpinan (Rapim) di Gedung Sate, Kota Bandung, pada Kamis 7 September 2023.

Usai Rapim, Bey Machmudin menjabarkan beberapa fokusnya untuk segera bekerja. Seperti penanganan kebakaran Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sarimukti hingga menyebabkan darurat sampah di Bandung Raya.

Selain itu, ia juga membahas pemindahan penerbangan komersil dari Husein Sastranegara Bandung dipindahkan ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka.

BACA JUGAResmi Dilantik Jadi Pj Gubernur Jabar, Ini yang Akan Dilakukan Bey Machmudin

Bey menyebut, sesuai keputusan Kementerian Perhubungan yang diintruksikan Presiden Joko Widodo, kepindahan penerbangan dari Husein ke Kertajati mulai pada 29 Oktober mendatang.

“BIJB inikan sebetulnya kita koordinasi dengan Kementerian Perhubungan, juga bahwa per 29 Oktober itu dipindahkan ke Kertajati,” ujar Bey Machmudin, Kamis 7 September 2023, di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat.

Bey mengatakan, Pemprov Jabar telah berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan soal pemindahan penerbangan ini.

Bandara Husein Sastranegara nantinya hanya bisa melayani penerbangan pesawat baling-baling. pesawat baling-baling itu melayani rute ke Adisucipto, Yogyakarta.

“kecuali baling-baling itu masih satu tahun lagi dari sekarang,” sambungnya.

Sementara itu Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Jawa Barat (Jabar) Muhammad Taufiq Budi Santoso menjelaskan, penerbangan BIJB Kertajati melayani seluruh rute.

“Paling tidak ada tujuh kota daerah provinsi yang akan dihubungkan kembali ada Balikpapan, Banjarmasin, Palembang, Bali dan sebagainya,” jelas Taufiq Budi Santoso.

Sejatinya terdapat lima maskapai penerbangan yang akan dipindahkan ke BIJB Kertajati pada 29 Oktober 2023 nanti. Termasuk juga dua maskapai penerbangan yang melayani rute luar negeri.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News