Ragam  

Cara Membuat Terompet Tahun Baru Sendiri di Rumah, Anti Ribet-Ribet Club!

Tips Membuat Terompet Tahun Baru Sendiri di Rumah
Tips Membuat Terompet Tahun Baru Sendiri di Rumah. (Ist)

Setelah dipotong, gulung kertas manila sampai membentuk corong. Pastikan kamu kasih ruang yang cukup di ujung corong yang memiliki ukuran seperti plastik horn. Jangan beri ruang yang terlalu besar atau kecil karena nantinya alat bunyi terompet atau plastik horn nggak bisa menempel dengan baik. Hal ini bakal mempengaruhi suara terompet kalian, Sobat Halo.

Baca Juga: Selalu Dirindukan! Ini 5 Tradisi Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru di Indonesia

Rekatkan Kertas Memakai Plester dan Lem

Setelah memotong kertas manila dan menggulungnya sampai berbentuk corong, kemudian kamu rekatkan memakai plester dan lem. Kenapa memakai dua, apa satu saja nggak cukup? Memakai lem dan plester ini bakal bikin kertas manila bisa menempel dengan baik.

Fungsi plester atau tape ini selain untuk merekatkan kertas manila, juga dipakai untuk membuat bentuk di beberapa bagian terompet bisa stabil dan nggak mudah rusak. Pastikan tiap sisi corong menyatu dengan baik. Kamu bisa menambahkan plester atau tape untuk memastikan sisi corong menempel dengan baik.

Tempelkan Alat Bunyi Terompet

Setelah Sobat Halo merekatkan tiap sisi corong dari kertas manila, selanjutnya kamu bisa mulai menempelkan plastik horn. Plastik horn ini adalah alat bunyi terompet. Alat inilah yang membuat terompet kamu nantinya bisa mengeluarkan suara. Kamu bisa membelinya secara online.

Tempelkan alat bunyi terompet ini ke corong yang sudah kamu buat. Kamu bisa merekatkannya dengan memakai plester. Pastikan alat plastik horn ini terpasang dengan baik supaya terompet kamu bisa berfungsi dan mengeluarkan suara nyaring yang khas.

Pastikan Bentuk Kertas Hias Stabil

Saat kamu menempelkan alat bunyi terompet ke bagian corong, pastikan menempel dengan baik dan tepat ya sesuai dengan ukuran lubang yang sudah dibuat sebelumnya.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News