Gelaran ESCW 2023 Berlangsung dengan Meriah

Filza Fitriadhi/Halojabar

HALOJABAR.COM- Gelaran English Student competition Week (ESCW) 2023 berlangsung secara meriah. ESCW 2023 resmi ditutup di Gedung Ahmad Sanusi, Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Kamis 21 Desember 2023.

ESCW sendiri merupakan program taunan dari Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris dan Bahasa dan Sastra Bahasa Inggris UPI.

Baca Juga: 20 Kumpulan Ucapan Hari Natal 2023 dalam Bahasa Inggris untuk Orang-Orang Terdekat

Naufal Faris Alvinda, selaku ketua acara ESCW mengatakan jika acara ini merupakan sebuah wadah untuk menuangkan minat dan bakat mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris dan Bahasa Sastra Inggris.

“Jadi ESCW sendiri singkatan dari English Student Competition Week, dimana kita menjadikan ini tuh wadah untuk menuangkan minat dan bakat warga di pendidikan bahasa inggris dan bahasa sastra inggris di UPI” ujar Naufal.

Naufal memaparkan jika terdapat beberapa perbedaan dari ESCW tahun ini dengan yang sebelumnya. Diantaranya adalah pada closing ceremony diadakan perlombaan Mobile Legends dan Battle of Brains.

Di tahun sebelumnya, perlombaan Mobile Legends dilangsungkan secara online. Naufal menambahkan jika di tahun sekarang digelar lomba Battle of Brains, yang mana pertama kalo diadakan dalam acara ini.

“Untuk perbedaannya banyak kali kang, karena bisa dilihat dari sekarang di closing ceremony diadakan final mobile legends dan battlet of brains.

Dalam gelaran ini, diadakan 17 perlombaan dari 3 kategori. Diantaranya adalah kategori keolahragaan, kesenian dan kebahasa inggrisan. Acara ini diikuti kurang lebih 200 peserta yang terdiri dari empat angkatan, yakni 2020-2023.

“Jumlah peserta itu kurang lebih ada 200 dari tiga kategori dan juga empat angkatan” jelasnya.

Regita, mahasiswa angkatan 2023, keluar sebagai juara pertama Poetry Reading. Ia tidak menyangka jika bisa juara pada kategori poetry reading tersebut. Pasalnya, ia mengaku jika ini kali pertamanya mengikuti lomba di gelaran ESCW 2023.

“Jujur aku pribadi pertama kaget pasti, gak nyangka seneng juga, seneng juga, bersyukurlah” ucapnya.

“Aku kan maba jadi gak nyangka aja gitu bakal menang, iya baru pertama kali ikutan” katanya.

Regita pun berharap jika acara ini bisa terus terselenggara kedepannya. Sebab, ia menilai jika gelaran ini sangat mendorong minat dan bakat mahasiswa Bahasa Inggris UPI.

“Semoga lebih lancar lagi lah kedepannya, terus diadain juga tiap tahun, karena itu ngedorong banget minat dan bakat mahasiswa” tutupnya.

Selain itu, Suci dan Najla mewakili mahasiswa angkatan 2021, keluar sebagai juara kategori dancing contest. Keduanya mengaku bangga dapat menyumbang poin untuk angkatannya agar bisa meraih juara umum pada kategori tersebut.

“Terus kaya bangga aja bisa nyumbang poin buat angkatan biar jadi juara umum”  kata Suci.

Pada tahun ini, ESCW sendiri mengusung tema ‘Summer & Circus’. Pemilihan tema summer sendiri diambil karena diharapkan acara tersebut dapat menghibur seluruh mahasiswa jurusan Pendidikan Bahasa Inggris dan Sastra dan Bahasa Inggris.

Sedangkan tema circus sendiri diambil dari film berjudul ‘The Greatest Showman’. Dalam film tersebut, PT Barnum selaku CEO Barnum & Bailey company menciptakan circus terbaik pada masanya.

Harapannya gelaran ini memiliki nasib yang sama yaitu menjadi acara yang terbaik pada masanya. Acara pun ditutup dengan penampilan para juara dalam acara ini.

Daftar Pemenang ESCW 2023

Seni

1. Drawing Contest
Juara 1 : Putih Bilqis Al-Mughni Putri Suryadi (2022)
2. Dancing Contest
Juara 1 : SheRhyme (2021)
3. Photo Contest
Juara 1 : Faisal (2020)
4. Acoustic Contest
Juara 1 : A-coustic (2020)
5. Singing Contest
Juara 1 : Ivena Winri (2021 score 451)

Bahasa Inggris

1. Spelling Bee
Juara 1 : Muhammad Izzul Kamil (2022)
2. Story Telling
Juara 1 : Raina Farah Athaya (2021)
3. Poetry Reading
Juara 1 : Reghita Alya Shafira (2023)
4. News Casting
Juara 1 : Muhamad Farhan Al Gazali (2021)
5. Speech Contest
Juara 1 : Viville Irena Lola (2021)

Olahraga

1. Badminton
– Baraya Nepak (2021)
2. Futsal
– Putra : Juara Bertahan (2022)
– Putri : Estuary FC (2021)
3. Volley
– Kumis Lele (2021)
4. Basket
– Israel Jahat dan Kejam (2022).***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News