Tips Lulus Ujian Praktik SIM C Terbaru Pengganti Zig-zag dan Angka 8

Ujian Praktik SIM C Terbaru, Tak Ada Lagi Layout Angka 8 dan Zig-Zag
Ilustrasi: Foto: Ist/ Dok. Polri

HALOJABAR.COM- Trik lulus ujian praktik SIM C terbaru. Sebagaimana diketahui, materi tes zig-zag atau slalom untuk ujian praktik pemohon SIM C telah dihapus Polri pada 7 Agustus 2023 lalu.

Polri mengubah jalur lintasan dalam ujian praktik SIM C.

Ada sejumlah model tes yang Polri hilangkan dalam ujian praktik SIM C, dan diganti model baru.

Surat izin Mengemudi (SIM) merupakan dokumen yang wajib dimiliki pengendara, baik pengendara roda dua, roda empat, atau kendaraan lainnya. Namun untuk memilikinya, pengendara mesti melewati tahapan ujian SIM yang telah Polri tetapkan.

Baca Juga: Bikin SIM Bakal Wajib Melampirkan Sertifikat Mengemudi

Dikatakan Kakorlantas Polri Irjen Firman Santyabudi, ada perubahan besar dalam proses ujian SIM C atau lisensi untuk pengemudi sepeda motor sesuai peraturan perundangan bahwa, lintasan ujian praktik SIM C dibentuk huruf ‘S’ sebagai representasi kondisi di jalan raya.

Dilansir NTMC Polri, Setidaknya ada 4 perubahan tempat ujian praktik SIM C dari tempat ujian SIM sepeda motor sebelumnya yaitu antara lain:

4 Perubahan dalam Ujian Praktik SIM C:

  1. Perubahan dari lintasan menjadi sirkuit
  2. Materi tes zig-zag ujian SIM atau slalom telah dihapuskan
  3. Materi tes angka 8 ujian SIM diubah menjadi letter “S”
  4. Ukuran lebar lintasan disesuaikan dari yang awalnya 1,5 kali lebar kendaraan menjadi 2,5 lebar kendaraan.

Kriteria Lulus Tidaknya Ujian Praktik SIM C

Ada kriteria yang menjadi pertimbangan lulus atau tidaknya pengemudi dari tes praktik pembuatan SIM C sepeda motor terbaru, yakni antara lain:

  • Berjalan lurus
  • Bermanuver u-turn (putar balik)
  • Balik arah
  • Gerakan letter S
  • Bereaksi untuk manuver ke kiri dan ke kanan
  • Peserta ujian SIM C tidak boleh jatuh pada lintasan menanjak.

Selain itu, Firman menyampaikan, aturan soal kaki tidak boleh menginjak aspal tetap diberlakukan. Perlu keterampilan agar masyarakat bisa melewati lintasan tanpa menginjakkan kaki ke aspal.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News