Badai Terjang Kota Cimahi, Sejumlah Pohon Besar Tumbang Putus Akses Jembatan hingga Hambat Perjalanan Kereta Api

Pohon Tumbang di Jembatan Cinta dan Perumahan warga akibat hujan lebat disertai angin kencang.

HALOJABAR.COM – Hujan deras disertai angin kencang menerjang Kota Cimahi pada Rabu 25 Oktober 2023 yang mengakibatkan beberapa pohon tumbang.

Terpantau dalam beberapa rekaman video amatir warga, pohon tumbang terjadi di Jembatan Cinta, Cijerah dan di Kampung Sindangsari, Kelurahan Cigugur Tengah, Kecamatan Cimahi Tengah.

Pohon besar yang tumbang di Jembatan Cinta Cijerah mengakibatkan lalu lintas terputus. Warga tidak bisa melewati jembatan akibat terhalang reruntuhan pohon.

Dalam video yang beredar, terdengar suara warga yang memberikan informasi bahwa ada pohon tumbang yang menghalangi jembatan cinta.

“Info Jembatan Cinta tidak bisa dilewati karena ada pohon tumbang yang menghalangi jalur Cigondewah Kaler ke Cijerah,” ucap perekam video.

Sementara itu, di tempat berbeda, pohon tumbang menghalangi rel kereta api di Kampung Sindangsari, Kelurahan Cigugur Tengah, Kecamatan Cimahi Tengah.

Akibatnya, perjalanan KA terganggu menjadi terganggu akibat batang pohon yang menghalangi rel kereta api karena hampir dua jalur perlintasan.

Lurah Cigugur Tengah Rezza Rivalsyah mengonfirmasi bahwa pohon tumbang menutup perlintasan kereta apli di Cimindi.

Sementara itu, Manager Humas PT KAI Daop 2 Bandung Mahendro Trang Bawono mengatakan, pohon tumbang tersebut mengganggu jadwal operasional kereta api.

Hal ini karena Kereta Api tidak bisa melewati daerah tersebut karena tertimbun reruntuhan pohon tumbang.

“Kami membenarkan adanya pohon tumbang di petak jalan Cimahi-Cimindi Jalur Hulu-Hilir di km 148+8/9. Ada beberapa kereta yang tertahan akibat kejadian tersebut yaitu KA 343, KA 7444, KA 354, dan KA 146,” ujar Mahendro dalam keterangan tertulis.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News