Enak! Resep Membuat Bawang Goreng yang Kriuk dan Renyah di Rumah

Resep Membuat Bawang Goreng yang Kriuk dan Renyah di Rumah
Resep Membuat Bawang Goreng yang Kriuk dan Renyah di Rumah. (Pixabay)

HALOJABAR.COM – Bawang goreng adalah bawang merah iris yang digoreng hingga berwarna keemasan dan renyah. Bawang goreng ini adalah bumbu tabur yang lazim digunakan sebagai garnish pelengkap atau penyedap yang ditaburkan di atas aneka masakan Indonesia. Dan yang tak lama ini dinobatkan sebagai bumbu paling enak di dunia oleh Taste Atlas.

Tentunya Cara membuat bawang goreng memang sederhana. Sobat Halo semua tahu bawang goreng digunakan sebagai pelengkap untuk makanan seperti soto, bakso, nasi goreng dan lainnya untuk menambah aroma yang semakin sedap. Bahkan tak jarang, lho bawang goreng dikonsumsi untuk camilan.

Jangan Khawatir! Kini Sobat Halo bisa membuat bawang goreng kriuk dan renyah untuk camilan atau bahan pelengkap makanan sendiri di rumah, lho. Cara membuatnya pun cukup mudah. Penasaran? Langsung saja MARKISA! Mari, kita simak bersama! Berikut resep membuat bawang goreng yang kriuk dan renyah di rumah.

Baca Juga: Keren! Bawang Goreng Indonesia Dinobatkan Sebagai Bumbu Paling Enak di Dunia versi Taste Atlas

Bahan:

  • 1 kg bawang merah
  • 4 sdm tepung beras
  • ½ sdt garam

Cara Membuat:

  • Kupas dan potong tipis bawang merah.
  • Taburi bawang merah yang telah diiris dengan garam dan tepung beras. Lakukan secara merata.
  • Pastikan tepung tidak terlalu banyak atau sedikit.
  • Panaskan minyak dengan api sedang. Goreng bawang merah hingga berwarna kuning keemasan.
  • Jika sudah matang, angkat dan tiriskan.
  • Letakkan pada piring yang telah dialasi dengan tisu untuk menyerap minyak.
  • Jika sudah dingin, masukkan ke toples kedap udara.
  • Bawang merah goreng siap disajikan baik untuk camilan atau bahan pelengkap makanan.

Nah, itulah informasi yang bisa kami sampaikan mengenai resep membuat bawang goreng yang gurih dan renyah di rumah. Semoga bermanfaat!***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News