Wisata  

Kenali Beberapa Ekowisata Hidden Gem Diberbagai Tempat yang Wajib Dikunjungi

Ekowisata Hiden Gem (pixabay)

HALOJABAR.COM– Destinasi-destinasi ekowisata umumnya dikunjungi oleh wisatawan dalam skala kecil. Mereka aktif mencari informasi mengenai alam dan budaya, baik melalui kanal digital maupun berinteraksi dengan masyarakat sekitar.

Saat ini, dibeberapa tempat di Indonesia, banyak mengusung konsep pariwisata alternatif yang mengutamakan aspek konservasi alam.

Selain itu juga, pemberdayaan masyarakat serta pembelajaran dan pendidikan, kemajuan ekowisata mendapat perhatian besar dari pemerintah.

Selanjutnya, dilansir dari akurat.co, ada beberapa destinasi ekowisata tersembunyi atau hidden gem yang dapat menjadi pilihan alternatif untuk dikunjungi.

Berikut Beberapa Ekowisata Hidden Gem Diberbagai Tempat

1. Sanghyang Kenit, Rajamandala
Terletak di Kabupaten Bandung Barat yang menyediakan pemandangan arus sungai dan gua-gua purba. Dibendungnya aliran Sungai Citarum Purba ke PLTA Rajamandala, membuat air yang melewati Sanghyang Kenit mendangkal.

2. Stone Garden dan situs purbakala Gua Pawon
Di kompleks gua purbakala ini pernah ditemukan kerangka manusia purba yang hingga saat ini masih diteliti oleh balai arkeolog Bandung. Meksi begitu, kerangka ini diduga merupakan nenek moyang orang Sunda.

3. Smart Farming, Desa Cibeunying
Smart farming, Desa Cibeunying di Kabupaten Bandung Barat sangat cocok menjadi destinasi wisata keluarga.
Menawarkan pemandangan kebun dan sawah yang asri, destinasi ini juga menyediakan strawberry Farm dan bukit pinus yang dapat dijelajahi bersama keluarga.

4. Puncak Manik, Desa Bangunharja
Pilihan lain untuk destinasi wisata keluarga adalah Puncak Manik, Desa Bangunharja, Kabupaten Ciamis. Di sini, kamu dan keluarga bisa melakukan beragam aktivitas seru seperti, fun tubing di sungai cihonje, susur hutan cicapar, puncak manik kidzland, flying fox, permainan outbound, hingga pemandangan lembah cipetir.

5. Goa Resi di Desa Conto
Goa Resi menyuguhkan keindahan alam dan suasana yang asri, background lampu warna-warni diiringi tetesan air dari langit-langit goa serta kolam renang yang dapat dinikmati oleh anak-anak.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News