Ragam  

Ketahui! Tips Menjaga Ketahanan Tubuh saat Cuaca Ekstrem

Ketahui! Tips Menjaga Ketahanan Tubuh saat Cuaca Ekstrem
Pixabay

HALOJABAR.COM– Memasuki musim penghujan dan cuaca yang ekstrem, iklim seringkali berubah dan sulit diprediksi,

Suhu bisa berubah kapan saja secara tiba-tiba dan sayangnya masih sedikit orang yang memiliki persiapan dikala cuaca berubah-ubah.

Cuaca yang mudah berubah seperti ini tidak hanya akan berdampak pada aktivitas sehari-hari, namun juga pada kesehatan tubuh. Kuman dan virus akan lebih mudah menyebarkan di cuaca buruk. Oleh karena itu, sangat disarankan bagi kamu untuk mengetahui cara menjaga tubuh tetap sehat.

Tips Menjaga Kesehatan saat Cuaca Ekstrem

Meskipun cuaca tidak bisa kamu prediksi, kamu bisa mengontrol cara kamu menghadapinya. Ada berbagai kebiasaan yang bisa kamu lakukan agar tetap sehat di musim pancaroba.

1. Mengonsumsi makanan sehat

Pola makan bernutrisi dan teratur adalah hal paling penting dalam menjaga kesehatan tubuh. Makanan adalah energi yang kamu butuhkan untuk melakukan aktivitas sehari-hari dan memperbaiki keluhan di dalam tubuh. Saat cuaca ekstrem, konsumsi banyak buah dan sayur yang mengandung antioksidan. Zat ini bisa membantu imun tubuh melawan zat berbahaya sehingga kamu terhindar dari penyakit.

2. Berolahraga rutin

Aktif dalam segi fisik membawa banyak manfaat bagi tubuh. Tidak hanya menjaga berat badan, olahraga juga bisa mengurangi risiko terjangkit penyakit dan memperkuat tulang dan otot. Penelitian medis telah menyatakan bahwa orang yang jarang berolahraga cenderung lebih sehat daripada orang yang tidak berolahraga rutin.

3. Minum air putih yang cukup
Tubuh manusia 60 persennya terdiri dari air. Di cuaca apapun, kamu harus mengonsumsi air dalam jumlah yang cukup. Terlebih lagi ketika cuaca ekstrem saat suhu tubuh mudah berubah. Minum air bisa mencegah dehidrasi, kondisi yang bisa menyebabkan suhu badan meningkat dan badan terasa lemas.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News