Membanggakan! Pemkot Bandung Berhasil Meraih Penghargaan AMH 2023

Humas Pemkot Bandung

HALOJABAR.COM- Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung berhasil meraih penghargaan Anugerah Media Humas (AMH) ke-16 2023.

Dalam penghargaan yang diselenggarakan oleh Kemkominfo ini, Pemkot Bandung meriah penghargaan AMH 2023 sebagai Terbaik III Kategori Kampanye Komunikasi Publik kategori untuk Kelompok Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota.

Baca Juga: Sebanyak 13 Pelaku Usaha di Kota Bandung Raih Penghargaan UMKM Award

Selain itu, Pemkot Bandung pun meraih nominasi atau 6 besar nasional pada dua kategori lainnya yakni Penertiban Majalah Internal (inhouse magazine) dan Media Audiovisual.

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bandung, Darto pada Malam Anugerah Humas 2023 di The Westin Grand Ballroom & Convention Center Surabaya Jawa Timur, Senin (30/10/2023).

Tahun ini, AMH mengangkat tema “Humas Bersinergi untuk Kemajuan Negeri”. Darto mengungkapkan jika pencapaian yang berhasil diraih merupakan hasil kerja seluruh jajaran kehumasan dan kolaborasi semua OPD Kota Bandung.

“Kita syukuri penghargaan ini sebagai apresiasi dari Kementerian Kominfo terhadap kinerja kehumasan di Pemkot Bandung,” ujar Darto seusai acara.

Selain itu, Darto mengucapkan terima kasih kepada PJ Wali Kota dan Sekretaris Daerah Kota Bandung yang terus memberikan arahan terhadap kinerja humas.

Selain itu ia pun menyampaikan kepada pimpinan OPD Kota Bandung yang selama ini sudah melakukan kerja sama.

“Terima kasih kepada Pj Wali Kota Bandung dan Sekretaris Daerah Kota Bandung yang selalu memberikan arahan terhadap kinerja Humas, Juga kepada para pimpinan OPD yang selama ini telah bekerja sama,” ujarnya

Meski begitu, Darto pun menyampaikan jika masih ada evaluasi yang harus dilakukan untuk meningkatkan kinerja kehumasan.

Dengan begitu, Pemkot Bandung dapat memberikan pelayanan komunikasi publik prima bagi masyarakat.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News