Siapa yang Paling Banyak Berbohong, Pria atau Wanita? Yuk, Cari Tahu Jawabannya

Cari tahu siapa yang paling banyak berbohong, pria atau wanita? (pixabay)

HALOJABAR.COM- Siapa yang paling banyak berbohong, pria atau wanita? Yuk, cari tahu jawabannya dalam artikel ini. Dengan mencari tahu, kalian akan paham siapa yang paling banyak berbohong.

Karena selama ini, baik pria maupun wanita sama-sama mengklaim bahwa dirinya yang paling benar.

Jika kalian bertanya pada wanita, maka sebagian besar dari mereka akan menjawab dengan antusias dan tanpa keraguan jika pria lebih banyak berbohong.

Namun jika kalian menanyakan hal ini kepada pria, mereka akan menjawab dengan memiliki keraguan tentang jawaban mereka.

Padahal faktanya banyak penelitian memperlihatkan bahwa pria dan wanita berbohong dengan jumlah yang sama. Hanya saja alasan kenapa mereka berbohong bisa sangat berbeda.

Alasan wanita berbohong adalah untuk menjaga perasaan dan menjaga hubungan dengan orang lain. Sedangkan pada pria kebohongan dilakukan untuk menghindari suatu pertengkaran dan konflik terhadap orang terdekatnya.

Alasan lain kenapa pria “Lebih banyak berbohong” adalah karena mereka lebih mudah ketahuan ketika berbohong, ini juga di sebabkan oleh kemampuan alami yang dimiliki oleh wantia untuk melihat tanda-tanda sesuatu yang salah dalam setiap komunikasinya.

Untuk itu, baik pria maupun wanita sama-sama memiliki tingkat berbohong yang sama. Namun demikian, tentunya dengan sebab alasan masing-masing.

Namun demikian perlu diingat, berbohong dalam kondisi apapun sangatlah tidak baik, apalagi bagi kalian yang tengah menjalin hubungan asmara. Sebab, hal demikian akan sangat berpengaruh terhadap jalannya suatu hubungan. ***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News