Tahun Baru Imlek, Ini Dia Resep Bakmie Goreng yang Bermakna Doa Panjang Usia, Intip!

Resep BAKMIE GORENG Ala Chinese Resto: Bumbunya PALING Penting!
YT Devina Hermawan

HALOJABAR.COM-Mau merayakan Tahun Baru Imlek di rumah? Yuk intip Resep Bakmie Goreng, yang menjadi menu tradisi masyarakat Tionghoa.

Bagi mereka yang keturunan Tiongkok meyakini, bahwa makan mie memiliki arti panjang umur. Karenanya, yuk contek Resep Bakmie Goreng yang bisa menjadi hidangan istimewa pada Imlek tahun ini.

Pada Imlek tahun kelinci air di 2023 ini, Resep Bakmie Goreng ini juga bisa menjadi filosofi dan optimistis bawah di tahun ini kita semua akan dilimpahkan kesehatan dan panjang usia.

Selain dibuat bakmi, mie khas Imlek juga bisa dimasak dengan beragam sentuhan bumbu seperti mie goreng, mie nyemek, mie ulang tahun dan masih banyak lagi.

Konon, semakin panjang mie yang dibuat atau dimasak, maka akan menjadi doa dipanjangkan usianya dalam berkah.

Berikut Resep Bakmie Goreng selengkapnya untuk persiapan Imlek tahun ini.

Resep Bakmie Goreng Ala Chinese Resto (untuk 2-3 porsi)

Bahan:
150 gr mie basah (berat sebelum direbus, setelah direbus menjadi 300 gr)
100 gr tauge
1 ikat kucai / daun bawang kecil / daun bawang
½ buah bengkuang, iris
4 buah bakso sapi, iris
100 gr ayam fillet, iris
12 ekor udang kupas
2 butir telur

Bumbu:
5 siung bawang putih, parut
3 siung bawang merah, iris
1 sdm kecap asin
1 sdm saus tiram
1 sdm kecap ikan
2 sdm kecap manis
1 sdt kecap inggris (opsional)
1 sdm arak masak (opsional)
½ sdm minyak wijen (opsional)
¼ sdt merica
½ sdm gula
1 sdt penyedap / kaldu bubuk

Langkah:
1. Rebus mie hingga matang kemudian bilas dengan air mengalir dan tambahkan sedikit minyak lalu aduk rata dan sisihkan
2. Panaskan minyak, tumis ayam hingga setengah matang kemudian masukkan udang dan arak masak lalu masak sebentar dan sisihkan
3. Gunakan wajan yang sama, panaskan minyak lalu masukkan telur kemudian aduk, masukkan bawang putih dan bawang merah kemudian tumis hingga wangi
4. Masukkan ayam, udang, bakso, dan bengkuang lalu tambahkan kecap asin, kecap manis, kecap ikan, saus tiram, dan kecap inggris kemudian aduk rata
5. Masukkan mie lalu bumbui dengan merica, gula, dan penyedap / kaldu bubuk lalu masak dengan api besar hingga tercampur rata
6. Masukkan tauge, kucai, dan minyak wijen, aduk rata lalu matikan api
7. Bakmie goreng spesial siap disajikan

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News