Terlalu Banyak Makan Daging Kurban, Ini Makanan dan Minuman Penurun Kolesterol yang Dapat Anda Konsumsi

Makanan dan minuman penurun kolesterol (Pixabay)

HALOJABAR.COM- Di momen hari raya Idul Adha, tentunya sebagian orang akan mendapatkan daging kurban yang melimpah. Hal tersebut yang membuat orang-orang akan banyak mengonsumsi daging kurban, saat momen Idul Adha.

Jika terlalu banyak mengonsumsi daging kurban, dapat menyebabkan beragam penyakit. Salah satunya adalah dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Untuk menghindari hal tersebut, terdapat beberapa makanan dan minuman yang bisa Anda konsumsi untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Lantas apa saja makanan dan minumannya? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Makanan dan Minuman Penurun Kolesterol

Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini beberapa makanan dan minuman penurun kolesterol yang dapat Anda konsumsi.

1. Susu Kedelai

Minuman penurun kolesterol yang pertama adalah susu kedelai. Perlu Anda tahu bahwa, susu kedelai ini rendah akan lemak jenuh.

Minuman yang satu ini, dspat membantu Anda dalam mengurangi atau mengontrol kadar kolesterol dalam tubuh.

Food and Drug Administration (FDA) merekomendasikan untuk mengonsumsi 25 gram per hari kedelai. Hal tersebut merupakan bagian dari diet rendah lemak dan kolesterol.

Dengan begitu, Anda akan terhindar dari risiko penyakit jantung. Selain itu, Anda juga dianjurkan untuk mengonsumsi makanan dan minuman berbahan dasar kedelai setiap hari.

2. Ketumbar

Seperti kita tahu, ketumbar seringkali dijadikan sebagai bumbu dapur. Bumbu dapur yang satu ini, dapat menambah kesegaran, rasa dan warna pada makanan. Selain itu, ketumbar juga merupakan diuretik yang bermanfaat untuk membuang limbah dan menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

3. Jus Jeruk

Apakah Anda menyukai jus jeruk? Jus jeruk ini merupakan salah satu minuman penurun kolesterol yang dapat Anda konsumsi.

Pasalnya, berdasarkan penelitian dalam jurnal Lipid In Health and Disease, menyatakan bahwa jus jeruk ini dapat menurunkan kolesterol total dan kolesterol LDL atau kolesterol jahat, ketika Anda meminumnya dalam jangka panjang.

Selain itu, jus jeruk juga memiliki manfaat untuk meningkatkan kolesterol HDL atau kolesterol baik, dalam tubuh.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News