Ragam  

Tinggal Hitungan Hari, Ini 5 Ide untuk Rayakan Tahun Baru Masehi

5 Ide untuk Rayakan Tahun Baru Masehi
Ilustrasi - 5 Ide untuk Rayakan Tahun Baru Masehi. (Pixabay)

HALOJABAR.COM – Tahun baru masehi dalam hitungan hari, apakah Sobat Halo sudah punya acara tahun baru untuk dilakukan bareng gebetan, sahabat, atau keluarga besar, belum?

Terlebih, sejumlah tempat kurang aman untuk dikunjungi karena terlalu ramai. Jam tutup restoran juga dipersingkat, sehingga nggak memungkinkan untuk dijadikan tempat menunggu pergantian tahun. Apakah Sobat Halo termasuk salah satu yang masih bingung harus melakukan apa di tahun baru nanti?

Tenang saja, kami punya sederet ide acara tahun baru yang simpel namun seru dan aman untuk dilakukan bareng gebetan atau orang terdekat lainnya. Langsung saja kalau begitu MARKISA! Mari, kita simak bersama! Berikut ide untuk merayakan tahun baru!

Baca Juga: 10 Rahasia Tampil Bersinar di Momen Natal dan Tahun Baru, Contek Tipsnya Sampai ke Akarnya

5 Ide untuk Rayakan Tahun Baru Masehi

1. Dinner Romantis

Siapa bilang dinner romantis cuma bisa dilakukan di restoran? Di rumah juga bisa, lho!

Biar acara tahun baru Sobat Halo bareng doi semakin berkesan, Kalian bisa coba menggelar candlelight dinner di rumah. Namun dengan catatan, rumah kalian punya space atau area terbuka yang bisa disulap jadi meja makan, ya.

Makanannya bisa Sobat Halo bikin sendiri (kalau ngerasa jago masak), atau pesan dari ojek online biar praktis dan hemat waktu. Yang terpenting, kalian harus ngedekor mejanya seromantis mungkin agar gebetan merasa terkesan dan klepek-klepek dengan effort kalian!

2. Karaoke Bareng

Karaoke dan nyanyi teriak-teriakan di mic sepanjang malam bisa jadi momen seru untuk merayakan pergantian tahun. Acara tahun baru yang simpel dan sederhana ini juga bisa jadi sarana pelepas stress yang dirasa sepanjang tahun. No jaim-jaim club!

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News