16 Rekomendasi Kuliner Khas Depok, Mulai dari Makanan Berat hingga Jajanan ABG

16 Rekomendasi Kuliner Khas Depok, Mulai dari Makanan Berat hingga Jajanan ABG
infokost

5. Dodol jambu merah

Dodol memang populer di kawasan Betawi. Namun, di Depok dodolnya unik dan khas. Dodol di sini, dibuat dengan tambahan jambu merah sehingga rasanya unik. Jika penasaran, Pins bisa membelinya di toko oleh-oleh.

6. Dodol belimbing

Tak cuma jambu merah, tapi ada pula dodol belimbing yang merupakan salah satu makanan khas Depok. Rasa kudapan ini sedikit manis, tapi juga ada asamnya. Untuk tekstur, mirip seperti dodol pada umumnya, kenyal dan lembut.

7. Nastar belimbing

Depok merupakan salah satu daerah di Indonesia yang terkenal akan komoditas belimbing. Tak heran, jika di sini banyak olahan belimbing. Selain dodol, Pins juga mencicipi nastar belimbing yang populer di Depok. Rasanya gak kalah enak dengan nastar nanas, selainya pun manis tapi ada sedikit asamnya.

8. Selai belimbing

Kalau tak suka kue, coba beli selai belimbingnya saja. Ini juga Pins bawa untuk oleh-oleh keluarga atau kerabat, lo! Rasa belimbing yang manis dan sedikit asam akan membuat keluarga menyukainya.

9. Sirup belimbing

Kalau lebih suka minuman, coba beli saja sirup belimbing untuk oleh-oleh. Selain segar, sirup ini juga kaya akan vitamin, lo!

10. Manisan kolang-kaling

Pencinta makanan manis bisa membeli manisan kolang-kaling untuk kudapan. Manisan ini terbuat dari kolang-kolang yang direndam dengan sirup dan gula. Warnanya bisa beragam, tergantung jenis sirup yang dipakai.

11. Es selendang mayang

Saat cuaca sedang terik, coba beli es selendang mayang untuk melegakan tenggorakan. Kamu bisa membelinya di penjual pinggir jalan atau keliling. Es ini berisi tepung hunkwe dengan buah-buahan lalu diberi air santan dan gula. Tak lupa, ada pula daun pandan sehingga baunya harum.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News