Hari Terakhir GIIAS Bandung 2023 Mendapat Antusiasme Tinggi dari Masyarakat

GIIAS Bandung 2023
Pengunjung menikmati simulator berkendara di event GIIAS Bandung 2023. (Luthfi Abdul Azis/HALOJABAR.COM)

HALOJABAR.COM – Hari ini, Minggu 26 November 2023, jadi hari terakhir penyelenggaraan pameran otomotif bergengsi GAIKINDO Indonesia International Auto Show atau GIIAS Bandung 2023.

Pameran ini juga menjadi puncak dari rangkaian acara GIIAS The Series 2023 yang pertama kali dihelat di Kota Bandung. Antusiasme masyarakat Jawa Barat terhadap penyelenggaraan GIIAS ini tetap tinggi hingga hari terakhir.

Pengunjung yang hadir sepanjang perhelatan GIIAS Bandung tampak begitu antusias dan terkesan dengan beragam kendaraan terbaru yang dipamerkan.

Tak hanya sekadar melihat, mereka juga berkesempatan untuk mendapatkan informasi terkini mengenai teknologi canggih yang dihadirkan oleh peserta, termasuk kendaraan berbasis listrik yang semakin menarik perhatian.

Sebanyak 18 merek kendaraan bermotor dari berbagai lini industri ikut serta dalam pameran ini, dengan 15 merek kendaraan penumpang seperti Audi, Honda, Toyota, dan lainnya, serta 3 merek sepeda motor seperti Benelli dan Royal Enfield. Industri pendukung, termasuk Adira Finance dan SuperChallenge, juga turut meramaikan pameran dengan promo menarik.

Pada hari terakhir GIIAS Bandung 2023, pengunjung tidak hanya dimanjakan dengan teknologi terbaru, tetapi juga bisa membawa keluarga untuk bermain dan belajar.

Beberapa peserta pameran menyiapkan area permainan, seperti simulator berkendara dan berbagai game menarik, sementara yang lain membawa edukasi otomotif untuk anak-anak.

BACA JUGA: GIIAS Bandung 2023 Hadirkan Ragam Aktivitas Seru dan Promo Menarik

GIIAS Bandung 2023
Suasana hari terakhir pameran otomotif GIIAS Bandung 2023. (Luthfi Abdul Azis/HALOJABAR.COM)

Sajian Kuliner Nusantara dan Insentif Pajak

Selain berbagai inovasi kendaraan, juga menyajikan area food spot di luar ruangan. Pengunjung dapat mencicipi aneka kuliner nusantara yang tersedia, menambah pengalaman seru selama berada di pameran.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News