Ingin Mencoba Solo Traveling? Ini Tipsnya untuk Anda

Ilustrasi traveling (Pixabay)

HALOJABAR.COM- ketika sedang jenuh dan bosan dengan rutinitas sehari-hari, tentunya Anda membutuhkan healing. Salah satu cara healing yang dapat Anda lakukan adalah dengan pergi jalan-jalan atau traveling.

Tidak hanya bisa dilakukan bersama teman, ternyata traveling ini bisa Anda lakukan secara sendirian. Hal ini biasa disebut dengan istilah solo traveling. Tidak sedikit orang yang memilih untuk solo traveling.

Pasalnya, dengan solo traveling ini dapat memberikan Anda kenyamanan, keleluasaan serta kebebasan tanpa harus memikirkan orang lain.

Meski begitu, Anda harus mempersiapkan hal tersebut secara matang. Terdapat beberapa tips solo traveling yang bisa Anda lakukan.

Kira-kira apa saja tips untuk solo traveling? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Tips Solo Traveling

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini beberapa tips solo traveling yang bisa Anda lakukan.

1. Riset Mengenai Tempat Wisata Tujuan

Tips yang pertama, sebelum melakukan solo traveling Anda perlu meriset tempat yang akan dituju. Selain itu, Anda juga perlu mencari tahu akomodasi yang akan digunakan, tempat menginap, hingga berbagai informasi lain mengenai tempat tujuan solo traveling.

2. Mencadangkan Identitas dan Dokumen Penting

Tips solo traveling selanjutnya adalah Anda perlu untuk mencadangkan identitas serta dokumen penting, sebelum berangkat. Beberapa identitas serta dokumen penting yang perlu Anda cadangkan diantaranya adalag KTP, Visa, Paspor dan lain-lain.

Tujuan dari hal tersebut adalah, apabila dokumen tersebut hilang saat dalam perjalanan, Anda masih memiliki serta menyimpan cadangannya.

Karena solo traveling ini dilakukan sendirian, Anda juga perlu memberikan beberapa cadangan dokumen tersebut kepada keluarga. Selain itu, Anda juga perlu memberi tahu keluarga atau sahabat tentang rencana perjalanan selama liburan.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News