KPU KBB Berduka, Kasubag Perencanaan Data dan Informasi Meninggal Dunia

Komisi Pemilihan Umum
Kasubag Perencanaan Data dan Informasi KPU KBB, Freni Satria Mulya (duduk kanan) meninggal dunia karena serangan jantung saat sedang mengikuti kegiatan persiapan Pemilu di Cirebon, Rabu 13 Desember 2023. (Foto/Istimewa)

HALOJABAR.COMKomisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung Barat (KBB) sedang berduka. Kasubag Perencanaan Data dan Informasi KPU KBB, Freni Satria Mulya menghembuskan nafas terakhirnya, pada Rabu 13 Desember 2023 sore.

Dia dikabarkan meninggal dunia di daerah Cirebon saat sedang mengikuti tugas kegiatan persiapan menjelang Pemilu Serentak 2024. Diduga dia mengalami serangan jantung mendadak karena sempat pingsan dan dibawa ke rumah sakit.

“Saya dapat kabar dari rombongan yang ikut ke Cirebon. Dia sempat pingsan dan dibawa ke rumah sakit, lalu saya dapat kabar beliau meninggal dunia,” kata Komisioner KPU KBB, Divisi Teknis dan Penyelenggaraan Pemilu, Cep Suryana.

Dikatakannya, janazah almarhum rencananya akan disemayamkan di rumah duka di daerah Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. Jika tidak ada halangan, jenazah berangkat dari Cirebon sekitar pukul 17:00 WIB.

“Sekarang sedang mengurus beberapa administrasi di rumah sakit dan langsung dibawa ke KBB,” ucapnya.

BACA JUGAKPU KBB Sudah Terima Lebih dari Empat Juta Surat Suara untuk Pemilu 2024

Kepergian pria yang akrab disapa Freni itu membawa duka mendalam bagi kolega di KPU KBB dan juga teman-teman media. Pasalnya sosok almarhum dikenal pekerja keras, cepat, pantang menyerah, sekaligus punya integritas tinggi dalam menjalankan tugas-tugas Pemilu.

Alumnus Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung jurusan Ilmu Komunikasi Jurnalistik itu juga dikenal sosok ramah, santun, dan penebar senyum. Sebelum berdinas di KPU, almarhum pernah malang melintang di dunia jurnalistik di salah satu media regional Bandung.

“Kami sangat kehilangan seorang pejuang demokrasi yang punya komitmen dan integritas tinggi. Semoga almarhum ditempatkan di tempat yang terbaik di sisi Allah, Aamiin YRA,” pungkasnya. ***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News