Tips Aman Pemakaian Listrik Saat Musim Hujan, Jangan Sampai Mengundang Bahaya

Tips Aman Pemakaian Listrik Saat Musim Hujan, Jangan Sampai Mengundang Bahaya
Cuaca Ekstrem di Bogor, PLN Terus Upayakan Pemulihan 553 Gardu Terdampak/PLN

HALOJABAR.COM – Ketahui tips aman pemakaian listrik di saat musim hujan, jangan sampai kelalaian kamu mengundang bahaya dan musibah.

Seperti yang disampaikan BMKG, November memang sudah memasuki musim hujan kendati frekuensinya belum intens. Sebagai langkah antisipasi, PLN memberikan beberapa tips aman pemakaian listrik saat hujan datang.

Wilayah-wilayah di Provinsi Jawa Barat saat ini memasuki musim penghujan, yang berarti potensi kebocoran, genangan air, dan bahkan banjir perlu diwaspadai, terutama jika berkaitan dengan peralatan kelistrikan. Air merupakan konduktor listrik, sehingga kecelakaan akibat tersengat listrik dapat terjadi.

Untuk menjaga keselamatan kelistrikan di sekitar kita, penting untuk memeriksa instalasi listrik rumah, peralatan elektronik, dan aset listrik PLN.

Baca Juga: Heboh Whoosh Mogok karena Listrik Padam, Ini Klarifikasi dari PLN

Pasalnya, konsleting listrik bisa terjadi jika kabel instalasi listrik dalam rumah mengalami kerusakan dan terkena air hujan akibat atap yang bocor. Pastikan semua kabel dalam instalasi listrik rumah kita tidak terbuka.

Ketika banjir terjadi di sekitar rumah atau bahkan di dalam rumah, peralatan elektronik rentan terkena air dan dapat menyebabkan kecelakaan.

Untuk menjaga keselamatan, berikut tindakan yang perlu diambil:

  1. Pastikan stop kontak atau kabel rol yang berada dekat dengan lantai diamankan agar tidak terendam air.
  2. Matikan peralatan listrik dan elektronik yang berada di lantai, terutama mesin air atau jet pump. Cabut kabel listrik dan pindahkan ke tempat yang lebih aman.
  3. Hindari menyentuh kabel yang terbuka atau terkelupas.
    Jika rumah tergenang atau stop kontak terendam, pastikan MCB di kWh meter sudah dimatikan untuk memutus aliran listrik ke rumah.
  4. Setelah banjir surut, periksa kondisi peralatan listrik seperti stop kontak, mesin air, dan alat elektronik yang terendam. Pastikan semuanya kering sebelum menghidupkan aliran listrik kembali.
  5. Selain itu, saat hujan disertai petir, matikan peralatan elektronik dan cabut kabel dari stop kontak, termasuk televisi, radio, dan komputer. Penggunaan telepon seluler juga sebaiknya dihindari karena dapat memancarkan gelombang elektromagnetik tinggi.

Hujan dengan petir atau angin kadang-kadang dapat mengganggu distribusi listrik dan menyebabkan pemadaman. Beberapa faktor seperti hujan deras dan angin kencang, yang dapat membuat benda-benda jatuh dan merusak jaringan listrik, atau pohon tumbang yang menyebabkan kabel listrik terganggu, dapat menyebabkan pemadaman.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News