Yuk, Kenali Budaya Ojigi, Tradisi Jepang dalam Menghormati Orang Lain

Tradisi membungkuk ala orang Jepang (pexels)

HALOJABAR.COM- Seperti umum diketahui masyarakat Jepang sering terlihat membungkukkan badan ketika selesai bertemu atau berbicara dengan orang. Prilaku ini dikenal dengan sebutan Ojigi.

Budaya masyarakat Jepang tersebut diketahui, untuk menunjukkan rasa hormat dan kesopanan terhadap lawan bicara.

Ojigi digunakan untuk berterima kasih, memohon sesuatu, memberi selamat, dan meminta maaf. Diketahui Semakin formal situasi atau semakin tinggi kedudukan lawan bicara, maka seseorang akan membungkuk lebih dalam dan lama.

Kebiasaan membungkuk tersebut adalah budaya yang mengakar dalam masyarakat Jepang, karena menghormati dan sopan terhadap orang lain, merupakan esensi orang Jepang yang telah dibentuk sejak lama dan melalui sejarah panjang.

Bukan hanya di jepang, bahkan Suku Jawa di Indonesia punya “mlaku” hal yang mirip dengan ojigi di Jepang.

Mlaku sendiri adalah berjalan membungkuk di depan orang yang lebih tua, Mlaku dilakukan untuk memperlihatkan tata karma dan sopan santun.

Maka dari itu diketahui meskipun membungkuk sudah sangat identik dengan kebudayaan Jepang, tapi budaya menghormati dan tata karma membungkuk tentunya dimiliki banyak negara termasuk Indonesia. ***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News