Golkar Ingin Dorong Sosok Muda di Pilwalkot Cimahi 2024, Ini Syaratnya

pilwalkot cimahi 2024
Ketua DPD Partai Golkar Cimahi Ali Hasan (kanan). (Foto: Istimewa)

Disinggung terkait penjajakan untuk koalisi partai, meski belum menjurus serius dan tidak menyebutkan nama partai, namun dia mengakui sudah sempat berkomunikasi dengan beberapa partai.

BACA JUGA: Bakal Calon Wali Kota Cimahi Adhitia Yudisthira Terpanggil Ingin Bawa Perubahan

“Kami terbuka dengan partai manapun untuk berkoalisi, selama punya visi dan misi yang sama memajukan Cimahi,” ujarnya.

Lebih lanjut Ali Hasan mengatakan, meski dirinya mendapat surat perintah dari DPP untuk maju mencalonkan diri sebagai Wali Kota Cimahi, namun dipastikan tidak akan ikut menjadi kontestan. Pertimbangannya selain alasan karena faktor usia, anggota DPRD Provinsi Jawa Barat lima periode ini mengaku ingin memunculkan tokoh dan kader muda.

“Saya tidak akan maju di Pilwalkot, dipaksa pun tidak akan mau, alhamdulillah DPD Jabar dan DPP termasuk kader Golkar Cimahi, memakluminya,” kata dia.

Terpisah tekad Adhitia Yudisthira maju di Pilwalkot Cimahi karena merasa getek (gatal) dengan kondisi Kota Cimahi yang belum ada perkembangan signifikan. Padahal usia Cimahi saat ini sudah menginjak 23 tahun sebagai kota otonom. Bahkan Kota Cimahi kekurangan figur muda sekaligus kekurangan anak muda yang expert dalam pembangunan.

“Harapannya kehadiran saya bisa meramaikan Pilwalkot Cimahi dan menjadi trigger dari kalangan kaum muda,” tuturnya.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News