Ingin Tetap Awet Muda? Konsumsi Makanan Ini

Paprika merah merupakan salah satu makanan yang dapat membuat awet muda (Pixabay)

HALOJABAR.COM- Tentunya setiap orang menginginkan untuk tetap sehat dan awet muda. Bermacam cara bisa Anda lakukan agar tetap terlihat awet muda.

Selain dengan melakukan perawatan wajah dan tubuh, mengonsumsi beberapa makanan ini pun dapat membuat Anda tetap awet mudah dan tercegah dari penuaan dini.

Penasaran kan apa saja makanannya? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Makanan yang Membuat Awet Muda

Melansir dari laman akurat.co, berikut ini beberapa makanan yang bisa Anda konsumsi agar tetap awet muda.

1. Paprika Merah

Dengan mengonsumsi paprika merah, dapay mencegah Anda dari penuaan dini. Pasalnya, dalam paprika merah mengandung vitamin C yang tinggi. Kandungan vitamin C ini sangat baik untuk memproduksi kolagen.

Selain vitamin C, paprika merah juga mengandung antioksidan atau karotenoid di dalamnya. Kandungan tersebut memiliki beragan sifat anti radang. Dengan begitu, paprika merah bermanfaat untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari, polusi, hingga racun lingkungan.

2. Alpukat

Buah yang satu ini, ternyata dapat membuat Anda tetap awet muda ketika mengonsumsinya. Pasalnya, dalam alpukat mengandung vitamin E dapat merangsang produksi kolagen. Dengan begitu dapat menyehatkan dan mencerahkan kulit.

Tidak hanya itu, alpukat juga mengandung lemak tak jenuh di dalamnya. Kandungan tersebut bermanfaat untuk mencegah penyakit jantung dan kanker.

3. Ubi

Tahukah Anda jika warna oren pada ubi berasal dari antioksidan? Antioksidan tersebut bernama beta karoten.

Beta karoten ini kemudian yang diubah menjadi vitamin A membantu untuk mengembalikan elastisitas kulit. Sehingga kulit Anda akan terasa lembut dan terlihat lebih awet muda.

4. Selada Air

Makanan yang bisa membuat awet muda berikutnya adalah selada air. Makanan yang satu ini mengandung kalsium, kalium, mangan, fosfor dan berbagai vitamin penting bermanfaat sebagai antiseptik kulit internal serta meningkatkan sirkulasi mineral yang dapat meningkatkan oksogenasi kulit.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News