Update Korban Bencana Longsor di Cipongkor KBB, Tim SAR Gabungan Terus Lakukan Pencarian

longsor kampung gintung kbb
Petugas gabungan dari BPBD, TNI, Polri, masih melakukan pencarian warga yang dikabarkan masih hilang saat terjadi bencana tanah longsor dan banjir bandang di Desa Cibenda, Kecamatan Cipongkor, KBB. (Adi Haryanto/HALOJABAR.COM)

HALOJABAR.COM – Bencana tanah longsor dan banjir bandang di Desa Cibenda, Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat (KBB), tidak hanya menimbulkan kerugian materi, juga korban jiwa.

Dilaporkan ada satu korban dinyatakan meninggal dunia akibat bencana tanah longsor dan banjir bandang di Cipongkor, KBB. Sementara itu masih ada sembilan warga yang kondisinya belum diketahui dan hingga kini masih dilakukan pencarian.

“Berdasarkan informasi ada 9 warga yang belum ditemukan, kita coba pastikan untuk mencarinya,” terang Pj Bupati Bandung Barat, Arsan Latif kepada wartawan di Cipongkor, Senin 25 Maret 2024.

BACA JUGA: BPBD Sebut 9 Orang Hilang Akibat Banjir Bandang dan Longsor di KBB

Arsan mengatakan, pihaknya telah melakukan berbagai upaya bersama-sama dengan Kapolres Cimahi dan Dandim 06/09 Cimahi untuk penanganan di lokasi bencana, termasuk melakukan pencarian korban yang diduga masih belum ditemukan.

Saat ini langkah yang sedang dilakukan adalah dengan menyelamatkan pengungsi. Serta menyalurkan bantuan logistik bagi para korban di Kampung Gintung RT 03/10, Desa Cibenda, Kecamatan Cipongkor.

Selain itu, pihaknya pun bakal mempersiapkan tempat dan fasilitas bagi para korban. Khususnya untuk memprioritaskan kebutuhan dasar warga agar bisa terpenuhi semua. Jangan sampai mereka tidak terperhatikan saat tinggal di pengungsian.

“Kita berikan juga trauma healing untuk menghilangkan trauma para korban akibat bencana yang terjadi,” imbuhnya.

BACA JUGA: Banjir Bandang di Cipongkor dan Rongga KBB Akibat Luapan Sungai Cijambu

Sementara ini sekitar 400 warga yang mengungsi di tempatkan di GOR Desa Cibenda dan SD Negeri Padakati. Kebutuhan mendesak yang diperlukan seperti matras, perlengkapan bayi, sembako, selimut, pakaian layak pakai, alat kebersihan, makanan bayi, obat-obatan, alat mandi, dan perlengkapan salat.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News