Wajib Anda Tahu, Ini Tips Mengatur Keuangan untuk Nonton Konser

konser kpop indonesia 2024
Ilustrasi gelaran konser di Indonesia. (Pixabay)

HALOJABAR.COM- Seperti kita tahu, belakangan ini di Indonesia sering terselenggara konser musik. Hal tersebut pun menarik animo masyarakat yang suka atau mencintai musik.

Selain itu, menonton konser musik seringkali dijadikan self reward oleh sebagian orang. Meski begitu, salah satu hal yang menjadi penghalang seseorang dalam menonton konser adalah masalah keuangan.

Namun, hal tersebut bisa Anda atasi dengan beberapa tips. Terdapat beberapa tips mengatur keuangan untuk menonton konser. Penasaran apa saja tipsnya? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Tips Mengatur Keuangan untuk Nonton Konser

Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini beberap tips dalam mengatur keuangan untuk menonton konser.

1. Membuat Rencana Pengeluaran

Tips pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan membuat rencana pengeluaran. Tujuannya adalah untuk mengatur pengeluaran sehari-hari agar Anda bisa menyisihkan uang untuk keperluan nonton konser.

Terdapat beberapa anggaran yang perlu Anda persiapkan ketika akan nonton konser. Diantaranya adalah tiket transportasi, akomodasi, konsumsi, dan lain sebagainya.

Namun perlu Anda ingat bahwa, nonton konser ini sifatnya hanya hiburan semata. Maka dari itu, Anda jangan terlalu memaksakan diri hingga mengabaikan kebutuhan sehari-hari.

2. Membuat Tabungan Terpisah

Tidak sedikit orang yang sering tergoda menggunakan uang tabungan untuk keperluan lain. Maka dari itu, Anda perlu memisahkan tabungan pada rekening yang terpisah.

Dengan cara begitu, Anda bisa menabung uang untuk menonton konser tanpa terganggu oleh pengeluaran yang lain.

3. Menabung

Tips selanjutnya yang bisa Anda lakukan adalah dengan cara menabung. Dalam menabung ini, Anda perlu menyisihkan uang secara rutin dan konsisten. Hal tersebut dilakukan agar Anda bisa mempersiapkan biaya ketika akan menonton konser.

4. Memanfaatkan Tiket Early Bird/Presale

Beberapa penyelenggara konser musik biasanya menyediakan penjualan tiket secara early bird atau presale. Hal tersebut merupakan jenis tiket yang dijual lebih awal dan biasanya harganya terbilang murah dibandingkan tiket on the spot.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News