Mengenal Sagu, Makanan Pengganti Nasi di Indonesia Timur

pohon sagu
Ilustrasi - Pohon sagu yang dapat dijadikan sebagai pengganti nasi. (Foto: Pixabay)

Bahkan, sagu dapat meningkatkan produksi glukosamin alami dalam tubuh yang dapat memperbaiki keseluruhan pergerakan sendi dan pemulihan di sekitarnya. Oleh karena itu, sagu dapat menjadi pilihan makanan untuk atlet atau orang yang aktif secara fisik.

Baca Juga: Ragam Tarian Papua: Dari Tari Selamat Datang Hingga Sajojo

2. Mencegah Penyakit Jantung

Kadar kolesterol tinggi dan trigliserida merupakan dua faktor risiko dari penyakit jantung. Jika dibandingkan dengan tepung tapioka, sagu dapat membantu mempertahankan kadar kolesterol dan trigliserida dalam batas wajar dalam darah.

Pasalnya, sagu memiliki kandungan amilose, sejenis pati dengan rantai glukosa yang membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna. Hal ini membuat rantai glukosa melepas gula ke dalam tubuh dengan jumlah yang lebih terkontrol. Dengan begitu, kadar kolesterol dan trigliserida terjaga tetap normal.

Sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2011 juga membuktikan bahwa mengonsumsi amilose dapat memberikan manfaat untuk menurunkan kolesterol dan lemak dalam darah. Bahkan, kandungan amilose pada sagu juga dapat mengontrol kadar gula darah.

Baca Juga: Lezat Menggugah Selera, 5 Sajian Halal Khas Papua yang Bisa Dicicipi

3. Memperlancar Sistem Pencernaan

Mengonsumsi sagu juga memiliki manfaat untuk perbaikan keseluruhan sistem pencernaan. Sejak dulu, banyak orang yang menggunakan sagu untuk menyembuhkan berbagai penyakit pencernaan, seperti kembung, sembelit, asam lambung, maag, dan gangguan pencernaan lainnya.

Pasalnya, sagu memiliki kandungan serat. Meski hanya dalam jumlah sedikit, kandungan serat tersebut memiliki manfaat untuk mempercepat proses pencernaan, sehingga membantu menyeimbangkan bakteri pada usus.

Selain itu, sagu juga meningkatkan produksi enzim pencernaan dan pergerakan usus secara keseluruhan dengan melindungi agar usus tidak kering.

Itu sebabnya, biasanya dokter meresepkan sagu untuk pasien penyakit gastroenteritis atau muntaber, karena memberikan efek menenangkan dan mendinginkan perut dari rasa sakit.

Baca Juga: Hanya Dimiliki Ambon Maluku, Berikut 10 Makanan Tradisional Khas Ambon yang Lezat

4. Meningkatkan Kesehatan Tulang dan Sendi

Meski kandungan mineral dalam sagu tergolong sedikit, tetapi Anda masih bisa mendapatkan manfaat dari zat besi, kalsium, dan tembaga dari mengonsumsi salah satu makanan pokok ini. Kandungan mineral dalam sagu ini memiliki manfaat dalam perbaikan tulang dan persendian.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News