Minuman Wedang Lemon, Cocok Jadi Teman Santai Saat di Rumah, Ini Resepnya

Resep membuat wedang lemon (pixabay)

HALOJABAR.COM- Sudah menjadi rahasia umum kalau buah lemon memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh, terutama bisa menurunkan kolesterol tinggi.

Buah yang sangat mudah di dapat ini cocok bagi siapapun yang sedang menjalankan program diet. Ini tak lepas dari banyaknya kandungan nutrisi yang terdapat pada buah lemon.

Selain itu, untuk penyajiannya juga kamu bisa melakukan berbagai cara. Salah satunya membuat wedang lemon. Minuman ini tentunya sangat cocok disajikan sebagai teman santai.

BACA JUGAResep Siomay Khas Bandung, Jajanan Terenak Versi Taste Atlas di 2023, Dijamin Antigagal!

Jika ingin membuat wedang lemon, berikut resep dan cara membuatnya.

Bahan

1 buah lemon

2 kantong teh rasa lemon

1 liter air mendidih

Madu atau gula batu secukupnya, untuk pemanis

Cara Membuat

Siapkan semua bahan. Iris lemon menjadi beberapa bagian. Sisa lemon bisa diperas airnya.

Siapkan air mendidih, seduh teh hingga berwarna kemerahan.

Tambahkan air lemon ke dalamnya, tambahkan juga irisan buah lemon.

BACA JUGAMurah Mengenyangkan, Simak Resep Nasi Tutug Oncom Khas Tasikmalaya yang Wangi Aroma Kencur

Aduk-aduk, tunggu hangat dan tambahkan madu atau gula batu sesuai selera.

Sajikan untuk teman santai atau kerjamu. Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini di rumah dan semoga suka. ***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News