Rutin Mengkonsumsi 6 Makanan ini Ternyata Bisa Bikin Lebih Awet Muda

Rutin Mengkonsumsi 6 Makanan ini Ternyata Bisa Bikin Lebih Awet Muda
Ilustrasi:Rutin Mengkonsumsi 6 Makanan ini Ternyata Bisa Bikin Lebih Awet Muda(congerdesign/PIXABAY)

HALOJABAR.COM – Seiring bertambahnya usia, makanan yang kita konsumsi dapat memengaruhi kebugaran, kualitas hidup, risiko penyakit dan juga penampilan.

Tanda-tanda penuaan memang sulit dihindari, namun mengonsumsi makanan sehat dan kandungan anti penuaan dapat membantu untuk memperlambat proses munculnya tanda-tanda penuaan dini dan menjaga kulit tetap awet muda.

Nah, berikut ini adalah makanan yang membantu anti penuaan terbaik yang bisa kamu konsumsi agar tetap terlihat awet muda.

1. Sayuran

Mengonsumsi sayuran merupakan salah satu cara terbaik untuk melawan tanda penuaan. Sayuran mengandung sedikit kalori dan kaya nutrisi untuk tubuh.

Beberapa sayuran yang mengandung Vitamin C memainkan peran penting dalam produksi kolagen. Kolagen adalah bahan penyusun utama kulit, tetapi produksi kolagen mulai menurun setelah usia kita menginjak 25 tahun.

Selain itu, sayuran kaya akan antioksidan yang dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan membantu memperbaiki kulit agar tetap sehat.

2. Kacang-kacangan

Kacang merupakan salah satu makanan yang dapat membantu kulit tetap awet muda.

kacang almond merupakan salah satu kacang dengan kandungan vitamin E tinggi dapat berperan memperbaiki dan melembabkan kulit. Selain itu, ada juga sifat anti-inflamasi yang dapat melindungi kita dari sinar UV.

Tak hanya almond, kacang kenari juga menjadi salah satu makanan yang sangat baik untuk kesehatan kulit. Hal ini karena adanya kandungan vitamin E, protein, antioksidan, dan mengandung lemak selenium yang merupakan lemak yang tidak dapat dibuat sendiri oleh tubuh.

Faktanya, kandungan pada kenari lebih kaya daripada kebanyakan kacang lainnya baik dalam asam lemak omega-3 dan omega-6.

3. Dark chocolate

Selain memiliki rasa yang enak, kakao pada cokelat mengandung antioksidan tinggi yang dapat melindungi kulit dari sengatan matahari. Antioksidan ini juga dapat memperbaiki kerutan, ketebalan kulit, hidrasi, aliran darah, dan tekstur kulit.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News